Suar.ID -Nyalinya Ciut Diajak Ketemu Langsung, Rian D'Masiv Merasa tak Aman usai Disebut Lakukan Pelecehan Seksual, Istri Almarhum Denny Sakrie buka suara.
Rian D'Masiv mengaku dirinya merasa tak aman ketika diajak untuk ketemuan oleh pihak keluarga almarhum Denny Sakrie.
Pertemuan itu untuk membahas dugaan adanya tindak pelecehan secara verbal yang dilakukan Rian pada putri almarhum Denny Sakrie.
Merespon ucapan Rian, Mike Hendrawati, selaku istri almarhum mengatakan sikap Rian berlebihan.
Mike mempertanyakan ketakutan Rian bertemu karena dilarang membawa asistennya.
Padahal, saat itu Mike merasa dirinya mengajak ketemuan di tempat terbuka dan ramai.
"Saya baca di berita online dan juga di chat Whatsapp, dia nggak mau datang karena nggak boleh bawa orang (asisten) takut di apa-apain, berlebihan," kata Mike Hendrawati kepada Tribunnews.com, Sabtu (26/6/2021).
"Itu di restoran terbuka dan ketemuan sama saya, seorang perempuan, kok (takut) diapa-apain," bebernya.
Karena Rian tak hadir dalam pertemuan tersebut, Mike pun merasa kecewa hingga akhirnya cuitan di akun Twitter @dennysakrie muncul.
"(Soal cuitan) Kekesalan Rian nggak datang," ucap Mike.
"Jadi tanggal 19 Juni minta janjian ketemu, terus 20 Juni udah bilang sanggup tapi gak datang," lanjutnya.
Meski begitu Mike tak mau membeberkan siapa yang membuat cuitan soal dugaan pelecehan seksual yang sempat viral itu.
Mike menuturkan, dirinya dan putrinya sudah memegang bukti terkait dugaan tindak pelecehan seksual yang dilakukan Rian.
Vokalis band D'Masiv itu diduga beberapa kali mengajak putri almarhum Denny Sakrie untuk mendatangi kamar hotelnya.
Tak terima dituding lakukan pelecehan seksual, Rian D' Masiv menuntut balik pemilik akun Denny Sakrie ke polisi.
Merasa perlu melindungi diri, Rian Ekky Pradipta mencoba untuk mengajak bertemu dan melakukan mediasi di kantor POLDA Metrojaya.
Sayangnya, ajakan Rian kepada akun Denny untuk bertemu di kantor POLDA Metrojaya tidak dipenuhi oleh akun Denny.
Padahal Rian bermaksud untuk menyelesaikan masalah ini baik-baik, sayangnya niat baik ini tidak membuahkan hasil.
Setelah menunggu selama dua jam, pihak yang bersangkutan tak kunjung datang.
Merasa bahwa dirinya tak bersalah seperti apa yang telah dituduhkan, vokalis D'Masiv ini dengan berani melakukan tuntutan kepada akun Denny.'
Rian Ekky Pradipta melaporkan akun Denny atas kasus pencemaran nama baik.
Melalui unggahannya di Instagram, ia menulis:
"Sebenernya saya tidak mengharapkan ini ..
namun pemberitaan yg beredar tentang suatu hal yg tidak saya lakukan sudah sangat mengganggu saya dan keluarga saya..
karena saya juga warga negara yang juga punya hak untuk di lindungi secara hukum dan undang undang..
saya membuat Laporan polisi ini.. "