Kesedihan Mulan Jameela itu disebabkan ucapan Roy Kiyoshi soal ibunya.
"Saya melihat seolah-olah berbicara seperti ini 'saya sedih melihat anak saya seperti ini' dan berharap kamu lebih sabar," kata Roy Kiyoshi.
Mulan Jameela menangis usai diterawang Roy Kiyoshi
Roy Kiyoshi pun meminta Mulan Jameela untuk bersabar.
Di tengah isak tangisnya, Mulan Jameela pun mencoba untuk berkata.
Ia menyebut orangtua pasti selalu mengkhawatirkan kehidupan anaknya.
Andaikan sang ibu masih ada, Mulan Jameela mengaku ingin mengatakan bahwa dirinya baik-baik saja.
"Mama itu ibu yang tiap hari doa, ibadah terus."
"Pasti orang tua sama anak penuh kekhawatiran."
"Aku cuma mau bilang, mama aku baik-baik aja dan aku akan selalu mendoakan kamu," ujarnya sambil berlinang air mata.