Kepala Desa asal Nani juga memperjelas, seraya menyebut keduanya belum menikah secara siri.
Awal April lalu, Maman menjemput Nani menggunakan mobil untuk pulang ke Majalengka.
Tak lama setelah sampai di rumah, Tomy datang menjemputnya.
Itulah kali pertama keluarga Nani berkenalan dengan Aiptu Tomy.
Dari situ juga Maman tahu kalau pacar anaknya itu seorang polisi dan seorang duda.
"Pas pulang itu Tomy nyusul ke sini. Ngajak pulang bareng lagi ke Yogya," ujar Maman, Rabu (5/5).
Tapi sayang, saat perkenalan itu Maman mengaku tidak berbicara terlalu banyak dengan Tomy.
Juga tak menyinggung soal pernikahan.
"Cuma bincang-bincang biasa, ngobrol sebentar lalu Tomy langsung membawa Nani ke Jogja," terangnya.
"Obrolan biasa,silaturahmi saja. Enggak ada pembicaraan ke arah pernikahan."