Suar.ID -Masyarakat Indonesia sangat menyukai kombinasi dua bahan makanan ini.
Tapi ternyata, menurut dokter, ada potensi bahaya bila keduanya dikonsumsi secara bersamaan.
Benar, ini adalah soal sayur bayam dan tempe goreng.
Kombinasi dua bahan makanan ini sering kita temui di warung-warung makan di pinggir-pinggir jalan.
Di warung makan atau warung tegal misalnya, sayur bayam dan tempe goreng biasa disajikan dan tak jarang dimakan bersamaan.
Kombinasi ini juga jadi favorit karena harganya yang terjangkau.
Sayur bayam dan tempe sekilas memang terdengar seperti kombinasi makanan yang baik karena kaya serat dan protein nabati serta rendah kalori.
Tak banyak yang tahu, kombinasi ini ternyata tidak baik untuk kesehatan, lho!
dr Endang Budiati, Salah satu Dokter Swasta di Bandar Lampung mengungkapkan ada suatu kandungan di dalam bayam dan tempe yang ternyata berbahaya bila dikonsumsi bersamaan.