Follow Us

Beginilah Sosok Lettu Imam Adi, Awak KRI Nanggala 402 yang Videonya Dikunci Anaknya di Kamar Tak Boleh Bertugas Viral

Rahma Imanina Hasfi - Sabtu, 24 April 2021 | 16:33
Video viral Lettu Imam Adi yang dikunci anaknya di kamar sebelum bertugas
Instagram

Video viral Lettu Imam Adi yang dikunci anaknya di kamar sebelum bertugas

Suar.ID - Inilah sosok Letnan Satu (Lettu) Imam Adi, awak Kapal Selam KRI Nanggala-402.

Sosok Lettu Imam Adi menjadi sorotan setelah video bersama anaknya viral di media sosial.

Dalam video yang beredar, terlihat Lettu Imam Adi dikunci di kamar oleh anaknya sebelum berangkat bertugas di KRI Nanggala-402.

Baca Juga: Apakah Kapal KRI Nanggala-402 Buatan Jerman Sejak Tahun 1977 Masih Layak Beroperasi?

Anak balita laki-laki tersebut tampak menangis sembari berusaha menahan ayahnya keluar dari kamar.

Tampak, ia memegang handle pintu ruangan dan beberapa kali mendorong tubuh ayahnya.

"Enggak enggak enggak enggak," rengek sang anak mencegah sang ayah keluar dari kamar.

Berbeda dari anaknya, Lettu Imam Adi tampak gemas melihat perilaku sang anak.

Ia terlihat tertawa melihat tingkah anak laki-lakinya tersebyt

"Papa mau pipis," ucap sang ayah seraya merangkul sang anak.

Video tersebut diunggah oleh akun yang diduga adalah milik istri dari Lettu Imam Adi dan kemudain beredar luas di media sosial.

Warganet pun menyampaikan simpatinya melalui kolom komentar.

Baca Juga: Sang Suami Ikut Hilang Bersama Kapal Selam KRI Nanggala 402, Istri Prada Pandu Cuma Bisa Tangisi Belahan Hatinya yang Baru 2 Bulan Menikah, Terus Tanyakan Kapan Pulang: Kami Sangat Dekat...

Sosok Lettu Imam Adi

Diketahui Lettu Imam Adi masuk Akademi Militer (Akmil) tahun 2011. Yang bersangkutan lulus Akmil tahun 2015.

Dia mengawali karirnya sebagai perwira Angkatan Laut (Laut) dengan dinas di KRI Kapitan Pattimura selama dua tahun. Setelah itu, 2017, ia dinas di KRI Nanggala 402.

Sebelum dinas di KRI Nanggala 402 ini, yang bersangkutan sempat menempuh pendidikan di Korea dan Los Angeles, Amerika Serikat.

Lettu Imam Adi adalah anak kandung dari Edy Sujianto dan Azizah. Ia anak pertama dari tiga bersaudara.

Ia memiliki dua adik kandung, satu laki - laki dan satu perempuan.

Sejak kecil, Lettu Imam Adi ini memang sudah memiliki cita - cita sebagai perwira TNI.

Meskipun, ia sempat menempuh pendidikan di Universitas Brawijaya selama empat semester.

Saat itu, yang bersangkutan mengambil Fakultas Hukum UB. Di pertengahan kuliah, ia mendaftar sebagai taruna Akmil hingga akhirnya dinyatakan lulus.

Lettu Imam Adi ini sudah menikah dan dikaruniai satu anak berusiq 2,5 tahun.

Ia dan keluarga kecilnya tinggal di Surabaya meski ia asli dan lahir sebagai orang Semare, Kraton, Pasuruan.

Baca Juga: KRI Nanggala-402 Hilang Kontak, Pada Kedalaman Berapa Meter Kru Masih Mungkin Selamat Jika Tenggelam Terjadi?

Konfirmasi Keluarga

Edy Sujianto atau akrab disapa Abah Edy, ayah Lettu Imam Adi, salah satu personel KRI Nanggala 402 itu membenarkan video tersebut.

"Iya itu anak saya (Imam Adi) bersama cucu saya," kata Abah Edy, Jumat (23/4/2020) malam.

Dia menyampaikan, video itu direkam oleh menantunya istri Lettu Imam Adi pada hari Senin, hari keberangkatan anaknya bertugas bersama KRI Nanggala 402.

"Yang merekam menantu saya. Saya dikirimi melalui whastapp," sambung dia.

Ia sempat heran melihat tingkah laku cucunya itu. Tak seperti biasanya, cucunya ini tidak memperbolehkan papanya atau Lettu Imam Adi berangkat bertugas.

"Biasanya kalau dipamiti ya biasa saja. Kemarin sampai pintunya ditutup, papanya benar - benar tidak boleh pergi," ujar dia.

Baca juga: Mengenal KRI Rigel-933, Kapal yang Diharapkan Bisa Temukan KRI Nanggala-402

Namun, sekali lagi, ia tidak ingin memikirkan hal - hal aneh. Ia tidak ingin mengaitkan kejadian cucunya yang tidak memperbolehkan anaknya pergi itu dengan kejadian ini.

"Mungkin hanya kebetulan saja," ungkapnya.

Melalui pesan singkat, ungkap Abah Edy sapaannya, bahwa anaknya itu berpamitan untuk pergi bertugas, sekaligus minta didoakan agar lancar dan selamat selama menjalankan misi di dalam kapal.

"Setiap kali akan pergi tugas, dia (Lettu Imam Adi) selalu memberi kabar, baik itu melalui pesan singkat atau telepon.

Isinya ya minta doa agar selamat dan lancar," katanya saat ditemui TribunJatim.com, di kediamannya, Semare, Kraton, Pasuruan, Jumat (23/4/2021).

Hingga Jumat (24/4/2021) malam, belum ada kepastian hasil proses pencarian tim penyelamat, terkait Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak di perairan sisi utara Pulau Bali, Rabu (21/4/2021).

Baca Juga: Mahir Menghindari Radar Musuh, Ternyata Ini Kehebatan Lain Kapal Selam KRI Nanggala-402 Yang Hilang Kontak Di Perairan Bali

Source : Tribunnews.com

Editor : Suar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular