Suar.ID - Nasi merupakan salah satu makanan pokok bagi masyarakat Indonesia.
Karena itulan memasak nasi dengan rice cooker menjadi hal yang biasa bagi setiap keluarga.
Tak jarang kita bahkan sering kali mencuci beras langsung di wadah rice cooker.
Rupanya kebiasaan ini menyimpan bahaya yang tak main-main loh.
Kok bisa ya?
Dilansir SajianSedap.ID, kebiasaan mencuci di dalam panci ini memang sering dilakukan demi kepraktisan saja.
Namun hal ini malah suatu langkah yang salah besar.
Bagaimana tidak, tekstur beras yang keras ini bisa menggores lapisan anti lengket.
Kelupasannya ini pun bisa berbahaya jika bercampur ke dalam beras.