Terkait niat Putri Delina itu, Sule sepertinya belum memberi lampu hijau.
Hal ini terungkap ketika Sule menjadi bintang tamu di kanal Youtube Andre Taulany, Jumat (2/4/2021).
"Siap-siap mau mantu ya? Kan Putri mau nikah sama Jeffry nyusul Atta dan Aurel," ucap Andre Taulany.
"Kata siapa? Enggak, belum, itu mah kabar hoaks," ujarSule blak-blakkan.
"Mereka kan belum siap juga," tambah Sule.Nathalie Holscher yang saat itu juga hadir pun seolah membantah keras anggapan kalau Putri dan Jeffry belum siap.
Pasalnya selama ini Nathalie lah yang menjadi tempat curhat putri sambungnya tersebut.
Siapa sangka, Sule tampaknya keceplosan menyebut bahwa dirinya tidak setuju anaknya buru-buru menikah dengan Jeffry Reksa.
Putri Delina dikabarkan ingin melangkahi kakaknya, Rizky Febian, untuk menikah muda. Tapi Sule tegas bilang begini.
"Kan banyak cerita juga ke aku, kamu setuju atau enggak sebenarnya?" kata Nathalie Holscher.
"Enggak," ucap Sule.
"Kenapa?" tanya Andre Taulany.
"Ya terserah gua," kata Sule.