Follow Us

Berawal dari Hobi Korek-korek Sampah, Pemulung Ini Kini Hidup Kaya Raya Raup Rp 40 Juta Per Bulan, Ini Rahasianya

Rahma Imanina Hasfi - Selasa, 30 Maret 2021 | 08:00
[Ilustrasi tumpukan sampah] Pemulung ini raup puluhan juta dari kumpulkan sampah, ini rahasianya
Liverpool Echo

[Ilustrasi tumpukan sampah] Pemulung ini raup puluhan juta dari kumpulkan sampah, ini rahasianya

Suar.ID - Seorang pemulung berhasil mengumpulkan pundi-pundi uang hingga 2.000 pounds (Rp 40 juta) sebulan, padahal awalnya hanya hobi mencari-cari sampah.

Pemulung tersebut bernama Tiffany Butler (31) asal Dallas, Texas, Amerika Serikat.

Metro.co.uk pada Selasa (6/10/2020) mewartakan, wanita itu bahkan memiliki lebih dari 12.300 followers di Instagram @dumpsterdivingmama karena sering menjual benda-benda temuan terbaiknya.

Baca Juga: Puluhan Lagu Ciptaanya Populer Bahkan Sampai Dibawakan Penyanyi Dangdut Papan Atas Seperti Inul Daratista, Namun Pria ini Malah Hidup Serba Pas-pasan Bahkan Kini Cuma Berprofesi Sebagai Pemulung, Terungkap Bayarannya Rp 800 Ribu Per 2 Bulan Doang!

Tiffany Butler mulai jadi pemulung pada 2017 saat melihat video memulung sampah.

Video YouTube itu memperlihatkan dua gadis masuk ke dalam tong sampah department store dan menemukan kotak riasan mewah.

Ia pun menirunya dengan niat hanya untuk bersenang-senang, tapi kemudian menyadari bisa menjadi celah mencari rezeki.

Ibu dua anak itu lalu meluangkan waktu tiga jam sehari tiap Senin sampai Jumat untuk mencari sampah di rute-rute favoritnya.

Temuan terbaiknya antara lain riasan, pakaian, peralatan bernilai ratusan pounds (jutaan rupiah), lalu menjualnya dengan harga 25 persen dari harga aslinya.

"Awalnya saya mendapat banyak dari memulung sehingga mengambil apa pun," kata sang pemulung kaya dikutip Kompas.com dari Metro. "Tapi itu sampai pada titik di mana seisi rumah saya - dan garasi - penuh dengan barang-barang."

Baca Juga: Berkat Aksi Blusukan Mensos Risma, Mantan Pemulung Ini Punya Kehidupan yang Lebih Baik, Ungkap Cita-citanya: Kalau ada Rezeki, Saya Pengin Umrah Sama Bu Menteri

"Sekarang saya cuma mengambil benda-benda yang saya tahu akan saya pakai atau dapat menghasilkan uang."

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular