Sambil duduk disebuah kursi, Reino nampak sibuk dengan gadgetnya sambil menemani sang istri yang sedang dirawat.
"Terima kasih sayang ditungguin sambil kerja zoom meeting," tulis Incess.
Hal tersebut seolah menegaskan sikap bucin Reino Barack yang rela menemani Syahrini meskipun dirinya juga memiliki segudang pekerjaan yang menyibukan.
Sebelumnya, Syahrini juga sempat terlihat melakukan aksi serupa dengan memanjakan suaminya tersebut.
Dilansri lewat video story instagram Inces yang dibagikan, Senin (1/1/2021).
Di video tersebut nampak Syahrini menggoda sang suami dengan bertingkah sebagai seorang pelayan saat mempersiapkan sarapan untuk Reino Barack.
"Menghibur Barack San, Dhaaann menyiapkan makan pagi untuk Barack San," tulis Inces.
Dalam unggahan tersebut nampak kakak Aisyahrani ini berpenampilan bak wanita Jepang dengan mengenakan setelan kimono berwarna putih dengan motif bunga - bunga.
"Hai Barack San, Hungry? pagi - pagi berat bener ya nasi," Ucap Inces.
"Hai sedikit saja, hai arigato gozaimas," Sahut Reino.