Suar.ID -Pegiat media sosial, Eko Kuntadhi berkomentar atas penghargaan yang diperoleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Seperti diketahui, baru-baru ini, Anies Baswedan masuk dalam 21 Heroes 2021 versi lembaga Transformative Urban Mobility Initiative (TUMI).
Namun, Eko Kuntadhi bukannya berkomentar atas pengharhaan dari TUMI, melainkan foto Anies Baswedan yang pamer penghargaan pada Desember 2020 lalu.
"Berbicaralah dengan keras, bekerja cukup di dalam hati, pepatah kuno!," kata Eko Kuntadhi lewat akun Twitter @eko_kuntadhi.
Cuitan tersebut Eko Kuntadhi unggah pada Minggu (7/2/2021) siang.
Dalam artikel tersebut, tampak foto Anies Baswedan di kelilingi banyak penghargaan.
Penghargaan yang diperoleh di antaranya penghargaan Top Leader on Digital Implementation 2020 dari TOP Digital Awards 2020, Penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2020 dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri), dan penghargaan sebagai Kota Peduli HAM dari Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.
Tanggapan Ketua GPMI atas Penghargaan Terbaru Anies Baswedan