Suar.ID -Nama Rio Ramadhan memanglah sempat banyak dikenal publik.
Namanya mulai makin dikenal masyarakat Indonesia usai dituding panjat sosial alias pansos saat sedang menjalin samara dengan sosok YouTuber Kekeyi.
Usai lama tak terdengar kabarnya setelah putus dari Kekeyi, Rio Ramadhan belum lama ini mengenalkan sosok pacar barunya.
Kekasih barunya itu diketahui bernama Zilla Zuliza.
Hal itu diungkapkannya dalam video YouTube berjudul INI KEKASIH BARU DARI RIO RAMADHAN, SETTINGAN KAH?
Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube KH Infotainment pada Jumat (20/11/2020).
Dalam video, tampak mantan kekasih Kekeyi duduk bersebelahan dengan pacar barunya itu.
Ia pun mengungkapkan bahwa sang pacar, Zilla Zuliza, merupakan adik kelasnya dulu.
"Jadi dia itu adik kelas aku di home schooling," ungkap Rio Ramadhan.