Sudah Muluk-muluk Kepengin Punya 4 Anak Lagi, Ayu Ting Ting Langsung Kena Sekakmat Bilqis: Bilqis Enggak Mau Punya Papa
Suar.ID -Keinginan Ayu Ting Ting untuk kawin dan punya anak lagi, sepertinya harus mendapat rintangan baru.
Bukan karena apa-apa, "rintangan" itu justru datang dari Bilqis Khumairah Razak, putri Ayu Ting Ting sendiri.
Melalui kanal YouTube-nya yang tayang pada Sabtu (29/8) kemarin, Melaney Ricardo mengabarkan kunjungannya ke rumah Ayu Ting Ting di Depok, Jawa Barat.
Di kesempatan itu, Melaney Ricardo sempat berbincang dengan tuan rumah soal kawin lagi.
Sembari menikmati hidangan, Melaney mengucap doa bahwa sahabatnya akan menikah tahun depan.
Ucapan itu langsung diaminkan oleh ayah Ayu Ting Ting, Abdul Rozak sambil mengangat kedua tangannya.
Menurut Melaney, Ayu Ting Ting memang telah membutuhkan figur seorang pendamping.
Di mana saat ini juga terdapat Bilqis Khumairah Razak, anak dari pernikahan Ayu Ting Ting dengan Henry Baskoro Hendarso atau Enji.