Suar.ID -Nama Sandiaga Uno sudah cukup di kenal masyarakat tetntunya.
Mulai dikenal luas setelah terjun ke dua politik, Sandiaga Uno awalnya merupakan seorang pebisnis.
Setelah menjadi pebisnis, lalu menjadi politikus, kini Sandiaga Uno banti setri menjadi seorang YouTuber.
Pengusaha yang digandrungi kaum milenial ini menjelaskan alasannya terjun ke dunia Youtube.
Sandi yang telah meninggalkan dunia bisnis ketika memutuskan terjun ke dunia politik, akhirnya merasa tidak mungkin untuk kembali lagi ke bisnis pasca gagal di pemilihan Presiden.
Sandi menjelaskan hal tersebut dalam YouTube The Hermansyah A6 ""Jodohku- Kisah Inspiratif Percintaan, Mpok Nur Harus Banyak Belajar dari Ibu Nur."
"Jadi ideku. Terus terang setelah pilpres kita ngerasa juga kita balik lagi ke bisnis kayak dulu enggak mungkin juga," kata Sandi dikutip Selasa (28/7/2020).
"Karena udah kita serahkan pada profesional dan kita memang ingin berkontribusi sama masyarakat," sambungnya.
Sandi juga tidak tahu akan seperti apa karier politiknya nanti ke depan.
Hanya saja untuk saat ini dia ingin berkontribusi terhadap masa depan milenial.