Entah didorong rasa putus asa atau apa, Sudha Tiwari memercayai saran tersebut.
Ia pun langsung mencari batu kali berwarna hitam dan menggosokkan benda tersebut setiap hari pada tubuh anaknya.
Meski sang anak menjerit kesakitan hingga menangis, sang ibu tidak berheti menggosokkan batu pada tubuhnya.
Aksi wanita yang berprofesi sebagai guru di sebuah sekolah negeri di kawasan Nishatpura itu membuat putranya menderita luka di sekujur tubuh.
Sang adik, Sharma yang setiap hari melihat keponakannya disiksa seperti itu hanya karena penampilannya lama kelamaan tidak tega.
Melansir Kompas.com, Sharma berkali-kali mencoba untuk menghentikan sang kakak, namun usahanya tidak berhasil.
Hingga akhirnya Sharma melaporkan kejadian ini pada polisi dan pusat perlindungan anak.
"Saya kemudian terpaksa melaporkannya ke polisi dan Child Line. Sebab, saya tidak tega saudara saya menyiksanya seperti itu," ujar Sharma.
Saat diselamatkan, bocah berusia 5 tahun tersebut ditemukan dengan tubuh penuh luka lecet dan kulit yang terkelupas.
Permukaan batu yang kasar telah merusak jaringan kulit pada tubuh sang anak.
Anak itu diambil dari rumah sang ibu, dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Hamidia untuk mendapat perawatan.