Kartini bingung luar biasa. Ya atau tidak, ya atau tidak.
Akhirnya Kartini menjawab, iya.
Namun ia minta syarat, semua diperjelas menanti kepulangannya dari AS.
MELAHIRKAN DI JERMAN

Kartini Manoppo
Sepulang dari AS, Kartini akhirnya menikah dengan Bung Karno.
Dalam hal inikeduanya tidak menikah secara resmi, hanya menikah siri.
Sebab keluarga Kartini yang sangat terpandang awalnya tidak menyetujui.
Pantang bagi mereka putri kesayangannya menjadi istri kelima, meski pria tersebut seorang presiden.
“Itulah kenapa saya tidak menikah secara resmi dengan Bung Karno,” ujar Kartini seperti dikutip dari bukuBung Karno! Perginya Seorang Kekasih, Suamiku, & Kebanggaanku.
Dari Kartini, Bung Karno mendapat seorang putra yang dinamainya Totok Suryawan Sukarnoputra. Anak tersebut lahir pada 17 Agustus 1967 di Nurenberg, Jerman.