Suar.ID -Seminggu berlalu sejak pedangdut Zaskia Gotik resmi berstatus sebagai seorang istri.
Zaskia Gotik dinikahi pengusaha Sirajuddin Mahmud pada tanggal 22 April lalu,
Pernikahan Zaskia Gotik dan Sirajuddin yang digelar secara siri.
Dan justru dipublikasikan beberapa hari setelahnya.
Baik Zaskia maupun Sirajuddin kompak mengunggah beberapa foto dan video momen bahagia mereka tersebut.
Kini usia pernikahan Zaskia dan Sirajuddin pun sudah kurang lebih berjalan satu minggu.
Meski sempat berpacaran tentu saja ceritanya akan berbeda ketika benar-benar sudah tinggal satu rumah.
Seperti halnya Sirajuddin kali ini, diungkap lewat story akun instagramnya, Sabtu (2/5/2020) dini hari.
Mantan suami artis Imel Putri Cahyani ini justru seolah syok melihat kebiasaan sang istri
Sirajuddin mengunggah video Zaskia Gotik yang tengah bersantai di sofa membelakanginya.