5. Mas Kawin Berupa Buku
Pernikahan Bung Hatta dengan Rahmi pun meninggalkan kisah unik.
Hatta yang dikenal serius, juga merupakan seorang kolektor buku.
Melansir BBC Indonesia, saat menikah, Hatta menjadikan buku sebagai mas kawin pernikahannya.
Buku tersebut merupakan buku yang ia tulis saat menjalani pembuangan.
Buku tentang filsafat itu berjudul Alam Pikiran Yunani.
Seorang putri Bung Hatta, Meutia Farida Hatta mengungkapkan, ibunda Rahmi sampai terkejut dengan mas kawin pernikahan yang dibawa Hatta.
“Nenek saya terkejut, kok mas kawin berupa buku?"
"Padahal, keluarga mereka cukup berada, ada uang emas, ada perhiasan,” ungkap Meutia.
Tetapi, Hatta tetap ingin mempersembahkan buku sebagai mas kawinnya.
Kecintaannya Bung Hatta pada buku dan pengetahuan membuatnya yakin, buku dari hasil kerja dan pemikirannya sendiri lebih berharga sebagai bukti cinta, daripada harta benda lainnya.
Rahmi, menjadi kisah cinta Bung Hatta yang menemaninya hingga akhir hayat.(Kompas.com)