Suar.ID - Nama Jennifer Dunn sudah sering menjadi bahan perbincangan publik.
Hal tersebut lantaran dirinya yang kerap mendapatkan predikat sebagai perebut suami orang (pelakor).
Bahkan, sebelum akhirnya menikah dengan suaminya kini, Faisal Harris, dirinya sempat dikabarkan dekat dengan beberapa pria beristri.
Salah satunya adalah Tubagus Chaeris Wardhana (Wawan).
Artis Jennifer Dunn mengaku pernah bekerja di salah satu unit bisnis milik terdakwa Tindak Pidana Pencucian Uang ( TPPU) Tubagus Chaeri Wardhana alias Wawan.
Lalu, berapa kisaran gaji Jennifer Dunn sehingga mau bekerja di tempat Wawan? Wanita berusia 30 tahun ini pun mengungkapkannya.
Bekerja sebagai public relation atau humas di tempat karaoke milik Wawan, Jennifer Dunn mengaku mendapat bayaran tak sampai Rp 10 juta.
"Gaji Rp 9 juta," ujar Jennifer usai bersaksi di persidangan Wawan di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Kamis (12/3/2020).
Jennifer Dunn mengaku, ia mau menerima pekerjaan dari Wawan karena tak punya pilihan setelah sepi panggilan syuting.
"Karena memang waktu itu kan kalian tahu sendiri saya sudah enggak syuting lagi, enggak kerja lagi," ucapnya.