Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Selama Ini Gontok-gontokan dan Saling Berperang, Israel dan Palestina Akhirnya Memutuskan Berdamai Gara-gara Wabah Ini

Moh. Habib Asyhad - Sabtu, 07 Maret 2020 | 13:05
Ilustrasi - Warga Palestina terluka dalam protes di perbatasan Gaza-Israel (2018)
Los Angeles Times

Ilustrasi - Warga Palestina terluka dalam protes di perbatasan Gaza-Israel (2018)

Suar.ID -Kalau berbicara soal Palestina dan Israel di benak kita akan langsung berpikir soal perang.

Benar, dua negara ini memang masih terlibat konflik yang berkepanjangan hingga sekarang.

Tapi dalam hal virus corona, dua negara ini menunjukkan kekompakan.

Baca Juga: Potret Baraa Masoud, Hafiz Alquran Tampan Asal Gaza Palestina yang Diangkat Anak oleh Mantan Istri Caesar

Israel telah mengunci akses ke kota Betlehem, sedangkan Palestina menutup Gereja Betlehem selama dua minggu.

Gereja yang dibangun di tempat kelahiran Yesus ini ditutup pada Kamis (5/3/2020) dan diperkirakan sampai 20 Maret.

"Kami telah memutuskan untuk mencegah masuknya wisatawan dalam jangka waktu 14 hari, dan mengimbau hotel di semua kota untuk tidak menerima warga negara asing," kata Menteri Pariwisata Palestina Rula Maayah pada AFP.

Langkah ini ditempuh setelah pihak berwenang Palestina mengatakan ada sembilan kasus infeksi virus corona di daerah Betlehem di selatan Yerusalem.

Pada Jumat (6/3/2020) diumumkan keadaan darurat 30 hari dan pembatalan pertemuan besar.

Baca Juga: Ternyata Ada Sekte Yahudi Ortodok yang Ingin Membubarkan Negara Israel dan Mendukung Palestina

Dilansir dari kantor berita AFP, kasus infeksi virus corona di Palestina kini berjumlah 16.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x