Dia pun menyanyi sambil menahan tangis.
Melihat tangis BCL tumpah, Ari Lasso langsung menghampiri dan memeluknya.
Ari Lasso berusaha menenangkan BCL dengan menepuk-nepuk ibu Noah Sinclair tersebut.
Usai menyanyikan lagu itu, Judika langsung memberikan pujian kepada BCL lantaran kuat menghadapi kenyataan Ashraf Sinclair yang telah pergi untuk selama-lamanya.
Di sisi lain, Judika pun tampak berkaca-kaca usai membawakan lagu itu.
“Boleh tepuk tangan buat Unge. Satu orang yang sangat mengajarkan saya banyak hal, wanita yang sangat kuat, tetap kuat kami support Unge,” ucap Judika.
Meski demikian, usai membawakan lagu cinta, Judika kembali menghibur BCL serta penonton dengan membawakan lagu “Aku yang Tersakiti” versi koplo bareng Nella Kharisma.
“Jadi enggak bisa ngomong, aku enggak mau bikin tambah sedih, ada satu lagu yang diminta saya bawain.
Mereka minta koplo terakhir “Aku Tersakiti” versi koplo,” kata Judika lagi.
Rupanya, aksi Judika membawakan lagu barunya dan membuat BCL menangis ini sempat menuai kritikan.
Ia pun angkat bicara dan menyebut telah mengantongi izin untuk membawakan lagu sedih itu dari istri mendiang Ashraf Sinclair.