Follow Us

Detik-detik Longsor di Ciawi Menewaskan 4 Orang, Koban Tertimpa Dinding Rumah Saat Tidur

Aditya Eriza Fahmi - Kamis, 20 Februari 2020 | 18:45
Detik-detik Longsor di Ciawi Menewaskan 4 Orang, Koban Tertimpa Dinding Rumah Saat Tidur
Instagram/ade,umawarohyasin

Detik-detik Longsor di Ciawi Menewaskan 4 Orang, Koban Tertimpa Dinding Rumah Saat Tidur

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima TribunJabar.id dari Kapusdatinkom BNPB, Agus Wibowo, Kamis malam memang terjadi hujan berintensitas tinggi.

Hujan tersebut menyebabkan longsor dan membuat dinding rumah warga bernama Abas Abdul Latif di Kampung Cibolang RT 01/01, Desa Banjarwangi, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor ambruk.

Adapun saat kejadian, penghuni rumah sedang tidur.

Baca Juga: Inilah Momen Mengharukan saat BCL Dipeluk Ariel Sambil Nangis Sejadi-jadinya, Ariel: Pasti Berat

Korban yang meninggal adalah Abas Abdul Latif (45), Ela Latifah (35), Esa Baskilah (6), dan Ean (4).

"BPBD, TNI, Polri, Damkar, Satpol PP, Aparat desa dan masyarakat sudah turun ke lokasi untuk melakukan evakuasi, pendataan serta membawa korban ke Rumah Sakit Ciawi untuk otopsi," tulis Agus Wibowo.

Tepi Tol Cipularang Sempat Longsor Lagi, 1 Pekerja Kaget & Lompat dari Skskavator, Perbaikan Sebulan

Lereng di samping Tol Cipularang KM 118+600 arah Jakarta kembali longsor, Rabu (19/2/2020).

Baca Juga: Lama Tak Muncul di Layar Televisi, Begini Kabar Terbaru Ucok Baba Banting Setir jadi Penjual Buah Demi Sambung Hidup

Longsor susulan di sisi di samping Tol Cipularang terjadi saat sejumlah pekerja tengah melakukan perbaikan di bawah tebing sekitar pukul 11.15. Tak ada korban jiwa, tapi seorang pekerja ekskavator terluka.

Longsor susulan membuat terpal biru yang digunakan untuk menutupi bekas longsoran sebelumnya ikut tergerus. Material longsoran menggunung di dasar tebing.

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest