Akan tetapi, jumlah itu masih belum ada apa-apanya jika dibandingkan dengan Tunjangan Komunikasi Intensif yang mencapai Rp 15,5 juta per bulan.
Dalam satu periode menjabat, para anggota DPR RI juga punya fasilitas kredit mobil yang diberikan negara, dengan besaran lumayan banyak yakni mencapa Rp 70 juta per orang per periode.
Belum lagi adanya fasilitas rumah jabatan yang anggaran pemeliharaannya juga ditanggung negara.
Sejak resmi dilantik jadi wakil rakyat dan duduk di Senayan pada 1 Oktober 2019 lalu, gerak-gerik adik kandung Yuni Shara itu semakin disorot publik.
Seperti baru-baru ini, Krisdayanti mengunggah momen kala dirinya diantar sang suami, Raul Lemos berangkat kerja.
Dikutipdari unggahan Instagram @krisdayantilemos pada Senin (10/2/2020), ibu empat anak itu tampak berada di dalam mobil mewah bersama sang suami.
Ia tampak cantik dan anggun dalam balutan dress bergaya etnik, yang dipadukan dengan pemakaian sepatustiletto heelsberwarna nude.
Sementara Raul Lemos tampil dengan kemeja biru muda yang dipadukan dengan sweater berwarna biru dongker dan celana berwarna abu-abu.

Krisdayanti diantar kerja Raul Lemos
Mobil yang ditumpangi Krisdayanti dan Raul Lemos pun tergolong kendaraan mewah.
Dalam situs LHKPN, Krisdayanti memiliki harta Rp 28.511.622.981.