Ternyata bukan karena belum bisa melupakan sang mantan suami.
Sambil tertawa, Sarita menceritakan awal mula ia menurunkan foto pria yang kini sudah menjadi suami Jennifer Dunn itu.
Ya, ternyata Sarita memang sempat menurunkan foto sang mantan suami yang terpajang di rumah mereka.
Baca Juga: Apa Peran Ari Sigit di Investasi MeMiles setelah Terima Dana Rp 3 M?
Mantan istri Faisal Harris ini tak menampik jika rasa sakit hati di hatinya membuat ia melakukan hal itu
"Waktu masukinnya ke laci sih dengan apa ya, napsu gitulah. 'Masukin laci, males banget' gitu ya," kenang Sarita.
Lalu kenapa Sarita kembali memajang foto sang mantan suami?
Semua itu berawal dari sang anak yang pada suatu hari kembali memajang foto itu tanpa sepengetahuan Sarita.
Sarita pun mengaku terkejut saat melihat foto sang mantan sudah terpajang di meja.
Ibu Shafa Harris ini mempertanyakan hal itu kepada sang anak.