Follow Us

Puji Janji Jaksa Agung untuk Pelajar Bunuh Begal, Hotman Paris Kegirangan Beri Tawaran Tak Biasa Ini

Rahma Imanina Hasfi - Selasa, 21 Januari 2020 | 18:00
Hotman Paris
Instagram/hotmanparisofficial

Hotman Paris

Tak berapa lama, Hotman kemudian mengunggah video kegembiraannya mendengar tanggapan dari Jaksa Agung pada Senin (20/1/2020) malam.

Dalam video tersebut, Hotman nampak mengenakan setelan jas berwarna cokelat lengkap dengan beberapa perhiasan di tubuhnya.

"Halo..saya bergembira malam ini bukan karena sepatu baru saya tapi karena saya baru mendengar pernyataan dari Bapak Burhanuddin, Bapak Jaksa Agung yang berjanji tidak akan menuntut hukuman seumur hidup terhadap pemuda yang membunuh begal yang hendak memperkosa pacarnya yang semula didakwa dengan 340 KUH Pidana.

Terima kasih kepada bapak Jaksa Agung, bapak Jaksa Agung sudah berjanji akan menuntut mengembalikan pemuda tersebut kepada orang tuanya karena memang dia membela kehormatan pacarnya.

Terima kasih Jaksa Agung, diundang ke Kopi Johny, datanglah ke Kopi Johny agar melihat penderitaan ribuan rakyat, saya tidak mencari popularitas karena saya sudah super populer. Salam Hotman Paris," ucap Hotman.

Baca Juga: Kasus Pelajar Bunuh Begal Makin Heboh, Hotman Paris Langsung Gercep Lakukan Hal ini: Hotman Akan Bawa Issue ini ke Forum Nasional!

Tak hanya video saja, Hotman juga mengunggah foto Jaksa Agung ST Burhanuddin ke feed Instagramnya.

Dalam keterangan foto, Hotman membeberkan janji yang disebutkan oleh Jaksa Agung ST Burhanuddin.

"Pelajar berinisial ZL (17) di Malang, Jawa Timur, didakwa melakukan pembunuhan berencana terhadap begal bernama Misnan (35).

Jaksa Agung ST Burhanuddin mengatakan ZL membela diri dalam kejadian itu.

Untuk perkara begal anak-anak di Malang dan kalau nanti berkasnya secara penuh sebenarnya tidak ada keinginan dari begal itu untuk memperkosa, kemudian si anak-anak ini itu sudah membawa senjata tajam dan itu yang digunakan oleh si anak itu walaupun untuk membela diri, dan itu membela diri dalam keadaan tidak terpaksa penuh," kata Burhanuddin dalam rapat kerja bersama Komisi III, di Kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Senin (20/1/2020)," tulis Hotman.

Hotman Paris mengunggah postingan tentang Jaksa Agung ST Burhanuddin soal kasus pelajar SMA di Malang bunuh begal.
instagram.com/hotmanparisofficial

Hotman Paris mengunggah postingan tentang Jaksa Agung ST Burhanuddin soal kasus pelajar SMA di Malang bunuh begal.

Source : tribunstyle.com

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest