Mereka berharap saudara kembar ketiganya juga akan segera ditemukan dan bisa berkumpul kembali.
Berikut ini fakta haru di balik pertemuan Nadya dan Nabila:
1. Berkumpul kembali gara-gara Twitter
Nadya menceritakan, sekitar tahun 2018, seorang teman mengiriminya sebuah video tentang gadis yang dikatakan mirip sekali dengannya.
Awalnya Nadya tak menggubris video tersebut.
Lalu, setahun berikutnya, teman tersebut mengirimkan lagi video tentang gadis di Gowa tersebut.
Dirinya pun penasaran dan mencoba menelusuri akun Twitter milik Nabila.
Betapa terkejutnya Nadya saat mengetahui banyak kemiripan di akun tersebut dengan dirinya.
Mulai dari pose saat berfoto hingga tanggal, bulan, dan tahun kelahiran yang sama.
Lalu, Nadya pun mengirim pesan singkat ke Nabila yang tinggal di Gowa, Sulawesi Selatan.