Suar.ID - Sukses di dunia hiburan tanah air bisa membuat kehidupan seseorang menjadi bergelimang harta.
Namun, ada banyak godaan juga di sana.
Salah satunya godaan dari obat-obatan terlarang.
Banyak artis yang terjerumus ke lubang hitam dunia narkoba bahkan hingga menghancurkan kariernya sendiri.
Baca Juga: Reaksi Tessy Dibilang Mirip Reino Barack Justru Sedih: Saya Lebih Dulu Terkenal!
Ada yang masih ingat nama artis yang satu ini?
Dia adalah penyanyi Leny Murdalisa?
Tahun 2013, namanya melambung saat tampil sebagai finalis salah satu ajang dangdut di TV, Kontes Dangdut Indonesias (KDI) 4.
Namanya kian harum karena dielu-elukan warga Kalimantan Selatan.
Penampilannya juga tak mengecewakan.