Raffi mengaku kala itu dirinya takut jika harus mengantarkan sendiri bunganya.
Sedangkan untuk yang kedua kalinya, Raffi mengantarkan langsung bunganya untuk Desy.
Namun sayangnya, kala itu Desy sedang tidak ada di rumah sehingga sang putri yang harus menerima bunga tersebut.
Desy kemudian menceritakan respon sang putri, Nasywa, ketika tahu Raffi mengirimkan bunga padanya.
Ternyata, Nasywa merasa sangat penasaran dengan pemberi bunga besar itu.
Untuk menjawab rasa penasaran Nasywa, Desy pun menceritakan sosok Raffi.
Desy juga menegaskan pada Nasywa bahwa dirinya tak berpacaran dengan suami Nagita Slavina tersebut.
Nasywa pun kaget dan bahkan melontarkan pertanyaan tak terduga soal hubungan Raffi dan Desy.
Ternyata Nasywa bingung harus memanggil Raffi dengan sebutan apa jika memang memiliki hubungan dengan ibunya.
Dengan tertawa Desy menceritakan respon sang anak yang akan memanggil "masbro" kepada Raffi jika benar keduanya memiliki hubungan.