Sementara mobil yang jatuh dengan bagian kap lebih dulu itu langsung ringsek dan terguling ke depan.
Mengenai pejalan kaki di bawahnya.
Kejadian tersebut begitu cepat dan mengejutkan sehingga para pejalan kaki di bawahnya.
Dilaporkan AsiaOne (26/11/2019) seorang ibu rumah tangga berusia 40 tahun tewas di tempat dalam insiden tersebut.
Putrinya, yang diidentifikasi hanya sebagai P Pranitha (23) dan dua pejalan kaki lainnya dilaporkan terluka dalam kecelakaan itu dan kini telah berada dalam kondisi stabil.
Si pengemudi, Kalvakuntla Krishnamilan Rao beberapa luka termasuk klavikula yang retak dan beberapa lecet.
Polisi setempat mengatakan kepada wartawan bahwa Rao mengemudi dengan kecepatan 104km di zona 40km.
Kasus ini telah dalam penanganan polisi dan dugaan sementara diakibatkan karena kelalaian penegmudi.
Sementara itu, pihak berwenang setempat telah menutup flyover, yang baru diresmikan pada 4 November lalu.