Meski perbedaan usia mereka terpaut jauh, rumah tangga Ajun Perwira dan Jennifer Jill sangat harmonis.
Keduanya juga kerap membagikan video atau potret mesra mereka di laman Instagram masing-masing.
Karena keharmonisan mereka, yang tadinya kontra pun menjadi pro dan kagum dengan rumah tangga keduanya.
Baca Juga: 6 Tafsir Mimpi Melihat Ayam Jago, Benarkah Ini Sebuah Pertanda Baik?
Kendati demikian, masih ada komentar nyinyir yang diterima oleh Ajun Perwira.
Seperti yang terjadi baru-baru ini, Ajun Perwira mendapat cibiran dari warganet karena menikahi wanita yang jauh lebih tua dari sang aktor.
Ajun memang tidak menggubris komentar jahat tersebut.
Namun sang istri, Jennifer Jill tak tinggal diam.
Wanita sosialita ini pun memberikan balasan yang singkat namun menohok.
Balasan Jennifer sontak menjadi sorotan dan banjir pujian.