Dia menjelaskan, "Ada hari-hari ketika yang bisa ku lakukanhanyalah berbaring di sofa dan memeluk anjingku."
"Aku kesakitan terus-terusan,aku lelah. Ingatanku menjadi buruk, konsentrasi sangat buruk dan aku merasa seperti orang jompo."
"Aku mengalami masalah dengan sisi kiri dari tubuhku dan memiliki kelemahan yang konstan di lengan kiri, kaki dan leherku."
"Aku hanya ingin mendapatkan hidupku kembali. Akudulu sangat sibuk dan bahagia penuh hasrat hidup dan kesenangan."
"Aku telah memiliki janji bertemu untuk pengobatan pertama dengan spesialis pada bulan Februari yang rasanya lama banget. Ini akan menjadi proses yang panjang tetapi ada cahaya di ujung terowongan dalam beberapa tahun terakhir."
Baca Juga: Seorang Wanita Menangis setelah Tahu Ada Binatang di Dalam Celananya dan Menggigit Bagian Ini
Kehidupan Emma di Skotlandia dimulai dengan harapan besar pada 2010 dan dia menyelesaikan BA (Bachelor of Arts) Hons di bidang Pariwisata dan Manajemen Acara.
Dia berkata, "Setelah lulus aku tinggal di Glasgow dan mendapat pekerjaan di Layanan Kesehatan Nasional 24 dan mendapati bahwa akusangat menikmati membantu orang lain."
"Aku tidak pernah berpikirkalau aku harus meminta bantuan demi diriku sendiri, atau menderita sakit kronis terutama sebelumaku mencapai usia 30 tahun."
Emma harus berhenti dari pekerjaan dan kehidupannya di Skotlandia dan pindah rumah ke Enniskillen, Irlandia Utara dua tahun lalu untuk menjadi lebih dekat dengan keluarga.
Dia harus melepaskan pekerjaannya dan kebebasannyaserta mengandalkan pacarnya, Ryan untuk menjadi pengasuhnya.