Suar.ID -Mendapatkan kamar hotel seharga setara belasan ribu rupiah per malam dapat dianggap sangat murah di mana saja, terutama di negara maju seperti Jepang.
Namunmendapatkan diskon besar datang dengan pengorbanan, danpengorbanan itu sungguh besar!
Wisatawan yang berkunjung ke kota Fukuoka, Jepang, dengan anggaran terbatas dapat memperoleh tawaran terbaik di 'Business Ryokan Asahi'.
Sebuah penginapan yang berjarak sekitar 15 menit perjalanan kaki dari kawasan perbelanjaan dan hiburan kota.
Melansir dari Oddity Central, hanya dengan 130 yen (sekitar Rp 16.000), siapa saja dapat memesan kamar di sana untuk semalam.
Namun ada satu hal yang harus mereka korbankan.
Pengorbanan tersebut adalah, sang penyewa kamar harusmeninggalkanprivasi mereka.
Hah, privasi seperti apa yang ditinggalkan?