Follow Us

Mitos Kedutan di Mata Berdasarkan Hari, Artinya Beda Setiap Harinya Lo

Aditya Eriza Fahmi - Minggu, 17 November 2019 | 16:00
Mitos Kedutan di Mata Berdasarkan Hari, Artinya Beda Setiap Harinya Lo
Pixabay

Mitos Kedutan di Mata Berdasarkan Hari, Artinya Beda Setiap Harinya Lo

Suar.ID - Hampir semua orang pasti pernah merasakan apa yang namanya kedutan.

Kedutan yang biasa dialami pastinya biasa terjadi di sekitar mata.

Namun menurut masyarakat Indonesia yang percaya akan adanya mitos, setiap kedutan pasti memiliki artinya sendiri.

Seperti yang biasa terjadi di mata ini, biasanya kedutan ini dikaitkan dengan air mata.

Baca Juga: Mitos Kedutan di Kelopak Mata Kanan, Benarkah Pertanda Akan Ketiban Rezeki?

Orang jaman dahulu percaya jika kedutan di mata maka orang tersebut nantinya akan mengalami suatu kesedihan pada masa depannya.

Selain mitos kedutan berdasarkan letak, rupanya ada pula mitos kedutan berdasarkan hari.

Lalu apa saja arti kedutan berdasarkan hari ini?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini arti kedutan berdasarkan hari.

Baca Juga: Mitos Kedutan Di Dagu Pertanda Anda Akan Bertemu Seseorang, Benarkah

1. Kedutan pada hari Senin

Ilustrasi Hari Senin
Pixabay

Ilustrasi Hari Senin

Jika Anda mengalami kedutan pada mata sebelah kanan pada hari Senin, maka kedutan ini tak memiliki arti apapun.

Namun berbahagialah bagi kalian yang mengalami kedutan pada mata kiri di hari Senin ini.

Karena jika Anda mengalami hal tersebut maka akan ada hal baik yang terjadi pada Anda.

Hal baik ini bisa berbentuk apapun, karena itu bersiaplah menikmati hari yang indah.

Baca Juga: Viral Video Seorang Supir Elf Arogan Tarik Paksa Anggota TNI dari Mobil Jeepnya, Netizen: 'Paling Ujung-Ujungnya Nangis'

2. Kedutan pada hari Selasa

ilustrasi hari Selasa
Pixabay

ilustrasi hari Selasa

Bagi Anda yang mengalami kedutan di mata kiri pada hari selasa ini berbahagialah.

Karena jika Anda mengalami hal ini, maka artinya adalah mood Anda hari ini akan sangat baik dan menyenangkan.

Namun jika yang kedutan di sebelah kanan, maka artinya malah sebuah pertanda yang kurang baik.

Karena pada hari itu Anda akan mengalami suatu kejadian yang kurang menyenangkan bagi Anda.

Baca Juga: Bikin Shock, Baru Nikah 9 Bulan Setelah Dicerai oleh Komedian ini, Lina Kini Malah Dikabarkan Ditinggal Suami Barunya Ketika Hamil

3. Kedutan pada hari Rabu

Ilustrasi hari Rabu
Pixabay

Ilustrasi hari Rabu

Pada hari Rabu ini Anda mengalami kedutan di mata sebelah kiri, maka artinya malah sebuah pertanda baik.

Kedutan ini memiliki arti bahwa ada seseorang yang menyukai Anda.

Sedangkan jika kedutan pada hari tersebut terjadi pada mata sebelah kanan, maka artinya sedikit buruk bagi Anda.

Akan ada seseorang yang akan membuat kesal dan marah pada hari itu.

Baca Juga: Baru Sebulan jadi Wakil Rakyat, Krisdayanti Sebut Punya 3 Penyesalan Setelah Menjabat Sebagai Anggota DPR

4. Kedutan pada hari Kamis

Ilustrasi hari Kamis
Pixabay

Ilustrasi hari Kamis

Kedutan pada mata sebelah kiri pada hari Kamis ini menandakan bahwa Anda pada hari ini akan mengalami sesuatu hal yang mungkin tidak Anda duga.

Tapi jika Anda mengalami kedutan di mata kanan, maka hal ini menandakan sebuah peringatan bagi Anda.

Peringatan ini untuktidak mencampuri urusan orang lain jika diminta.

Karena jika Anda nekat melakukannya, maka nantinya akan berimbas kurang baik bagi Anda.

Baca Juga: Sosok Mantan Pacar Maia Estianty yang Jarang Tersorot Media, Kini Kepergok Gandeng Mesra Tangan Artis Cantik Ini

5. Kedutan pada hari Jumat

Ilustrasi hari Jumat
Pixabay

Ilustrasi hari Jumat

Karena pada hari Jumat ini dianggap sebagai hari baik maka kedutan pada hari ini maka artinya sangat baik bagi Anda.

Jika kedutan ini terjadi di mata sebelah kiri, maka artinya adalah ada seseorang yang sedang kangen kepada Anda.

Sedangkan jika kedutan ini terjadi di sebelah kanan maka artinya Anda akan mengalami suatu hal yang akan membahagiakan Anda.

Baca Juga: Bikin Anak TK Ketakutan, Pria Ini Lempari Sekolah Mereka dengan Batu Besar, Alasannya Sungguh Membuat Geram!

6. Kedutan pada hari Sabtu

Ilustrasi hari Sabtu
Pixabay

Ilustrasi hari Sabtu

Mengalami kedutan di mata kiri pada hari ini maka ini menandakan sebuah hal yang kurang baik.

Kedutan ini menandakan bahwa dalam waktu dekat ini rahasia yang Anda miliki akan terbongkar.

Sedangkan jika Anda mengalami kedutan pada mata sebelah kanan, maka artinya malah sebuah pertanda baik bagi Anda.

Pada hari ini Anda akan mendapatkan hadiah yang tidak Anda duga sebelumnya.

Baca Juga: Pemilik Jabatan Tinggi di Jawa Tengah Ini Sampai Bikin Pejabat di Bawahnya Kalang Kabut saat Tahu Dirinya Pilih Duduk di Pesawat Kelas Ekonomi, Para Ajudan pun Jadi 'Tumbal'nya!

7. Kedutan pada hari Minggu

Ilustrasi hari Minggu
Pixabay

Ilustrasi hari Minggu

Jika Anda mengalami kedutan pada hari minggu ini di sebelah kiri bisa menandakan Anda akan mengalami sebuah kejutan yang tak diduga.

Kejutan yang Anda alami pada hari ini bisa jadi hal baik ataupun hal buruk.

Namun jika kedutan yang terjadi di seblah kanan, maka ini malah sebuah pertanda baik bagi Anda.

Pada hari ini nantinya Anda akan mendapatkan sebuah keberuntungan.

Baca Juga: Baru Sebulan jadi Wakil Rakyat, Krisdayanti Sebut Punya 3 Penyesalan Setelah Menjabat Sebagai Anggota DPR

Editor : Rina Wahyuhidayati

Baca Lainnya

Latest