Beberapa waktu lalu suami Annisa Yudhoyono ini cukup menyita perhatian publik karena penampilan barunya itu.
Berbeda dari AHY yang biasanya tampil rapi, dalam foto yang diunggahnya pada Rabu (6/11/2019), ia tampak menumbuhkan brewoknya.
Penampilan barunya itu pun mengundang banyak komentar netizen.
Banyak netizen yang kurang menyukai penampilan putra sulung Presiden ke-6 RI itu.
"Wahh kumis dan brewok penampilan barukah Mas.. tidaaakkkk," tulis @indiraukips.
"Mas agus jng brewok," tulis @cpldiahsintadewi.
"Nggak suka kumisnya. cakepan nggak pakai kumis mas" kata @mosthafavi.
Namun, ada juga yang tampak menyukai penampilan baru AHY itu.
"Keren banget mas agus brewokan," komentar @pepycandra.