"Telah berpulang menghadap Sang Pencipta, Alfin Farhan Lestaluhu. Semoga amal ibadah dan segala kebaikan diterima Tuhan Yang Maha Esa. Terima kasih atas jasa-jasamu untuk Indonesia, Alfin. Rest in peace Alfin Farhan Lestaluhu," tulis akun Instagram resmi PSSI, Kamis (31/10/2019).
Alfin diketahui menjadi korban gempa berkekuatan magnitudo 5,6 SR yang mengguncang Ambon dan sekitarnya pada Kamis (26/9/2019).
Namun selama di pengungsian kondisi kesehatannya menurun hingga akhirnya harus menjalani perawatan.
Pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut lalu dirawat Rumah Sakit Tentara (RST) Ambon.
Bahkan lantaran kesehatannya terus menurun, Alfin harus dibawa ke Jakarta untuk menjalani perawatan lebih intensif.
Sekitar sepuluh hari pascagempa, Alfin dibawa dari Maluku ke Jakarta untuk menjalani perawatan lebih lanjut.
Ia diterbangkan ke Jakarta pada Senin (7/10/2019) untuk dirawat di RS Royal Progress.
Momen dibawanya Alfin ke Jakarta ini juga sempat dibagikan Bima Sakti melalui instagram pribadinya.
"Tetap kuat Alfin, seperti kekuatanmu serta pengorbananmu untuk mengejar cita - citamu menjadi pemain timnas, seperti karaktermu yang selalu kau tunjukkan didalam lapangan, yang tak kenal lelah dan kompromi mengahalau menghadang semua serangan lawan dalam setiap pertandingan, ayo anak muda... bangkit dan semangat. Terimakasih kepada bapak Erwin Syahril Al Thaib Lestaluhu beserta ibu yang telah mendidik Alfin, dia anak baik, sopan, rajin beribadah dan satu lagi suara Azannya merdu sekali...luar biasa, semoga lekas sembuh buat Alfin," tulis Bima Sakti di Instagram, Rabu (2/10/2019).