Suar.ID - Akhir-akhir ini nama Prabowo Subianto kembali menjadi perbincangan.
Bukan sebagai calon presiden rival Jokowi lagi, melainkan karena jabatan barunya sebagai menteri pertahanan.
Ya, Presiden Jokowi cukup membuat publik terkejut ketika nama Prabowo keluar sebagai salah satu orang yang masuk dalam kabinet Indonesia Maju.
Kini, Prabowo telah resmi menggantikan Ryamizard Ryacudu sebagai menteri pertahanan usai dilantik pada Rabu (23/10/2019) kemarin.
Berbicara tentang Prabowo dan Ryamizard, rupanya dua sosok ini berbagi masa lalu yang sama.
Ryamizard yang sebelumnya menjabat sebagai menteri pertahanan Jokowi sejak 27 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019 merupakan Purnawirawan Jendral TNI.
Ternyata, selain sama-sama menjadi menteri pertahanan Jokowi, Prabowo dan Ryamizard punya kesamaan lain.
Mereka berasal dari satuan yang sama.