Masa kecil Prabowo banyak dihabiskan di luar negeri.
Prabowo menyelesaikan pendidikan menengahnya di Victoria Institution di Kuala Lumpur, Malaysia, Zurich International Scool di Zurich, Swiss dan The American School di London, Inggris.
Baca Juga: Waduh, Siapa Sangka Kalau Tik Tok Ternyata bisa Jadi Ancaman Keamanan Nasional
Saat Soeharto menjadi presiden, keluarga Soemitro kembali ke Indonesia dan Prabowo pun masuk ke Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah.
Awal karir di TNI AD
Prabowo mengawali karier militernya di TNI AD pada 1974 sebagai seorang Letnan Dua setelah lulus dari Akademi Militer di Magelang.
Dari tahun 1976 sampai 1985, Prabowo bertugas di komando pasukan Sandi Yudha (Kopassandha), Pasukan khusus Angkatan Darat saat itu.
Pada tahun 1985, Prabowo pun menjadi wakil Komandan Batalyon Infantri Lintas Udara 328 (onif Para Raider 328/Dirgahayu), pasukan para raider di Kostrad.
Baca Juga: Viral Karyawan Memasak Makanan di Kantor agar Hemat, Alasan di Balik Kisahnya Bikin Netizen Terharu
Komandan Jendral Kopassus
Pada bulan Desember 1995, Prabowo diangkat sebagao komandan jendral Kopassus dengan pangkat mayor jendral.