Suar.ID - Kita tentu tidak asing dengan game Pokemon Go yang sempat fenomenal beberapa waktu lalu.
Pokemon Go adalah sebuah permainan realitas dalam telepon pintar yang tersedia untuk perangkat iOS dan Android.
Untuk memainkannya kita harus mencari karakter tersebut dan kemudian melempar bola untuk menangkapnya.
Uniknya, kita bisa mencari karakter tersebut di mana pun seperti taman, toko, dan lain sebagainya.
Seorang gadis di New Mexico, AS, tewas ditembak di kepala karena menyaksikan perampokan saat bermain Pokemon Go.
Cayla Campos tengah bermin Pokemon Go bersama pacarnya ketika mereka melihat ada kejahatan di dekat Taman Bianchetti, Jumat (18/10/2019).
Dilansir KOB4 via New York Post Senin (21/10/2019), gadis berusia 21 tahun itu berusaha melarikan diri.
Namun mobilnya ditembak beberapa kali.
Salah satu dari peluru itu rupanya menembus bagian belakang kepala Campos, menyebabkan dirinya kecelakaan, demikian laporan media lokal.
Dia segera dilarikan ke Rumah Sakit Universitas New Mexico.
Namun oleh dokter, dia dinyatakan tewas.
Polisi menyetakan mereka menggelar penyelidikan.
Dalam keterangannya, mereka tengah mencari dua mobil yang diyakini terlibat dalam aksi perampokan di Albuquerque.
Yakni sedan perak dan sports car merah.
Ayah Campos, Carlos, mengunggah pesan emosional atas kematian putrinya di Facebook.
"Kami kehilangan anak kami Cayla karena penembakan," terangnya.
Carlos menyebut dia dibunuh di Albuquerque, dan menyatakan siapa pun yang mengenal Cayla Campos mengetahui dia adalah anak yang baik.
"Engkau tidak akan pernah meninggalkan hatiku anakku! Saya tidak tahu bagaimana caranya hidup tanpa dirimu," tutur Carlos. (Ardi Priyatno Utomo)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judulSedang Bermain Pokemon Go, Gadis Ini Tewas Ditembak di Kepala