Follow Us

Liburan Ke Luar Negeri Tapi Kelewat Ngirit, Pria Ini Ajak Istri dan Bayinya Tidur di Taman, dan Hanya Makan Biskuit

Ervananto Ekadilla - Minggu, 22 September 2019 | 12:50
Seorang wistawan yang berlibur ke luar negeri dengan hanya berbekal biskuit dan air putih, sementara anaknya masih bayi,
Twitter Loveshak

Seorang wistawan yang berlibur ke luar negeri dengan hanya berbekal biskuit dan air putih, sementara anaknya masih bayi,

Lebih parah, mereka juga tidak menginap di hotel, dan memilih tidur di jalanan.

Baca Juga: Viral Beberapa Pria Tembakkan Senjata Api ke Udara di Acara Hajatan, Diduga Dilakukan Oleh Oknum Polisi

“Saya tidak ingin membayar akomodasi karena saya ingin menghemat biaya. Kamar-kamar di hotel berharga hingga 50 Euro (Rp 770 ribu) untuk satu malam. (Kami) bisa tidur di jalanan, juga gratis,” tulisnya.

Dia kemudian melanjutkan dengan mengatakan bahwa selama 4 hari perjalanan mereka di Milan, mereka hanya memesan hotel sekali saja.

Yang mereka lakukan di hotel tersebut adalah mandi, mencuci pakaian, dan mengisi kembali persediaan makanan di restoran hotel.

Pria itu juga berterima kasih kepada istri dan bayinya karena tidak terlalu cerewet tentang cara berlibur mereka.

“Alhamdulillah, dia (istrinya) tidak pernah menggerutu. Tapi dia pernah menangis karena punggungnya sakit karena harus membawa ransel dan bayi kami selama lebih dari 10 jam ketika penerbangan kami ditunda. Begitulah wanita, mereka perlu mengekspresikan diri. Mereka tidak bisa menyimpannya."

Bayi yang dibawa ke luar negeri dengan hanya berbekal biskuit dan air putih.
Twitter Loveshak

Bayi yang dibawa ke luar negeri dengan hanya berbekal biskuit dan air putih.

Baca Juga: Derita Pemilik Rumah Mungil di Tengah Kompleks Apartemen Mewah, Tak Dapat Air Bersih Hingga Diteror Preman Agar Pindah

Tidak sampai di situ, dia juga menyebutkan bahwa mereka tidak menggunakan kendaraan umum, dan memilih untuk berjalan kaki dari hotel menuju bus, sejauh 5 km dan kondisi hujan deras.

Kisah ini mencuri perhatian warganet.

Sebagian besar dari mereka mengkritik sikap si pria yang tega karena menempatkan keluarganya dalam posisi sulit, demi menghemat biaya.

Source : Twitter, Tribun Medan

Editor : Rina Wahyuhidayati

Baca Lainnya

Latest