Follow Us

Miris, Terpisah dari Kedua Orangtuanya Siswa Ini Diam-Diam Tinggal di Kantor OSIS Sekolahnya

Rahma Imanina Hasfi - Kamis, 12 September 2019 | 08:00
Kisah seorang siswa yang tinggal di sekolah karena tidak punya tempat tinggal dan terpisah dari orangtuanya
Kolase Kompas.com & Surya Malang

Kisah seorang siswa yang tinggal di sekolah karena tidak punya tempat tinggal dan terpisah dari orangtuanya

Suar.ID - Kisah seorang siswa berinisial B yang tinggal di sekolahnya viral di media sosial.

Siswa tersebut tinggal di sekolah karena tidak punya tempat tinggal dan terpisah dari orangtuanya.

Kisah siswa itu diunggah oleh salah satu gurunya melalui akun twitter @dearvioninot. Siswa tersebut tercatat sebagai siswa jalur beasiswa penuh dan masih duduk di bangku kelas 10 Jurusan Komputer Jaringan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Widyagama Kota Malang, Jawa Timur.

Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Widyagama Kota Malang, Mawan Suliyadi, mengatakan, persoalan yang dihadapi siswa itu baru terungkap pada Selasa (3/9/2019) kemarin.

Baca Juga: Menurut Terawangan Peramal Buta Baba Vanga Ini, Dunia akan Berakhir pada Tahun 5079

Saat itu, B tetap tinggal di sekolahnya meskipun jam sekolah sudah selesai.

Seorang guru lantas bertanya kepada B kenapa tidak pulang.

Siswa berinisial B itu lantas bercerita bahwa tidak memiliki tempat tinggal.

"Selasa itu dia tidak pulang, kenapa kok tidak pulang ternyata sudah tidak boleh tidur di rumah itu karena ada suatu hal," kata Mawan, Jumat (6/9/2019).

Baca Juga: Menjijikkan, Penyewa Rumah Ini Bikin Sang Pemilik Rumah Muntah! Begini Penampakan dan Isinya yang Mengerikan

Mawan mengatakan, siswa tersebut berpisah dengan orangtuanya sejak masih duduk di kelas 9 SMP.

Saat itu, kontrakan milik orangtuanya habis.

Source : Kompas.com

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya

Latest