Ahmad mengaku mengalami peningkatan permintaan jasa perawatan kambing jelang Idul Adha.
Dengan terampil Minarjo mengikat kambing berwarna coklat ke sebuah penjepit yang dia beri nama alat sekapan kambing.
Penjepitan pada bagian kepala mesti dilakukan supaya kambing tetap tenang dan mudah untuk diatur.
Setelah kambing dirasa sudah tenang dan mapan pada alat tersebut, Minarjo lantas mengeluarkan alat-alat seperti gergaji besi.
Salah seorang pelanggan ternyata menginginkan agar tanduk dari kambingnya tersebut dipotong dan dirapikan.
Minarjo akhirnya memotong sedikit tanduk di bagian pinggiran agar terlihat rapi dan gagah.
Setelah memotong tanduk kambing, dia tidak lupa untuk merapikan rambut yang terlihat memanjang di bagian muka.
Selesai mendapat perawatan khusus kambing terlihat lebih menawan dengan tanduk baru dan bulu yang rapih.
Ternyata dengan penampilan yang gagah, bersih dan sehat dapat meningkatkan nilai jual dari kambing itu sendiri.