Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Selalu Terlihat Pakai Sarung, Beginilah Penampilan Ma'ruf Amin saat Menghadiri Undangan Penetapan Wakil Presiden Terpilih 2019-2024

Adrie Saputra - Rabu, 10 Juli 2019 | 09:19
Jokowi dan Ma'ruf Amin
Instagram @khmarufamin_

Jokowi dan Ma'ruf Amin

"Karena saya sudah (sejak dulu) pakai sarung ya nyaman. Jika harus pakai celana juga bisa. Siap. Jadi pakai apa saja siap," tutur Ma'ruf saat berkunjung di Kantor Wapres seperti dikutip dari Kompas.com.

Kepala Biro Protokol Sekretariat Wakil Presiden Sapto Harjono menyatakan, tak ada masalah dengan gaya berpakaian Ma'ruf.

Mengacu pada Peraturan Presiden Nomor 71 Tahun 2018 tentang Tata Pakaian pada Acara Kenegaraan dan Resmi, menurut dia, penggunaan sarung diperbolehkan.

Berdasarkan perpres itu, pakaian pada acara kenegaraan terdiri atas pakaian sipil lengkap (PSL), pakaian dinas, pakaian kebesaran, dan pakaian nasional.

Sementara itu, pakaian pada acara resmi selain jenis pakaian di atas dapat berupa pakaian sipil harian (PSH) atau seragam resmi.

Baca Juga: Jokowi Pernah Nyaris Bangkrut, Beginilah Kisah Usaha Mebel 'Rakabu' yang Dirintisnya

"Aturan Perpres 71 Tahun 2018 tentang Tata Pakaian di Acara Kenegaraan dan Acara Resmi juga memungkinkan presiden dan wapres menggunakan sarung sebagai bagian pakaian daerah atau tradisional untuk digunakan di acara-acara tersebut," papar Sapto kepada Kompas.com, Senin (8/7/2019).

Ia mengatakan, sarung telah dianggap sebagai pakaian nasional.

Karena itu, sarung termasuk busana diperbolehkan untuk digunakan presiden dan wakil presiden dalam acara kenegaraan dan resmi.

Sapto juga menyampaikan, Presiden Joko Widodo dan Wapres Kalla beberapa kali mengenakan sarung dalam acara kenegaraan dan resmi.

"Jadi menurut saya sarung tidak masalah untuk digunakan Wapres sebagai pakaian untuk di acara kenegaraan atau di acara resmi," ucap Sapto. (Veronica Sri Wahyu Wardiningsih/GridPop.ID)

Artikel ini telah tayang di GridPop.ID dengan judul: Ma'ruf Amin Kenakan Sarung Setiap Hari, Inilah Peraturan Presiden dan Wapres Berpakaian di Acara Kenegaraan dan Resmi

Source :GridPop.ID

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x