SUAR.ID - Berbicara tentang kecantikan para ratu di dunia, Cleopatra, tentu menjadi salah satu nama yang akan disebutkan.
Kecantikannya memang begitu melegenda, hingga mampu menaklukan pria-pria berpengaruh.
Namun, bukan hanya kecantikan saja yang dimiliki oleh Ratu Mesir ini.
Ada banyak fakta lain yang tak boleh dilupakan dari diri seorang Ratu Cleopatra.
Baca Juga: Menebak Pewaris Takhta Kerajaan Inggris: Siapakah Penerus Ratu Elizabeth II?
Banyak misteri yang tak terpecahkan tentang Ratu Fenomenal Cleopatra, rupanya Cleopatra bukan orang Mesir.
Meski legenda banyak menyebutkan bahwa ia adalah putri dari negeri Firaun, nyatanya Cleopatra bukan orang Mesir asli.
Misteri Cleopatra bukan orang Mesir ini diketahui setelah sang Ratu menyelidiki asal usulnya sendiri.
Seperti apakah kisahnya?
Melansir laman History, Jum'at (5/7/2019), kedua orang tua Cleopatra bukanlah orang asli dari Mesir, melainkan dari Yunani Makedonia dan Ptolemy I Sorer.