Follow Us

Ternyata Ada Sekte Yahudi Ortodok yang Ingin Membubarkan Negara Israel dan Mendukung Palestina

Moh. Habib Asyhad - Sabtu, 08 Juni 2019 | 15:14
Neturei Karta
Wikipedia

Neturei Karta

Suar.ID - Ini adalah kisah tentang Neturei Karta.

Berdeda dengan sebagian besar umat Yahudi di seluruh dunia, sekte Yahudi, persisnya Yahudi Ortodoks, ini justru ingin membubarkan Israel.

Tak hanya itu, mereka juga mendukung kemerdekaan Palestina.

Sejak mendeklarasikan diri sebagai negara merdeka pada dekade 1940-an, ternyata tak semua sekte Yahudi mendukung negara penuh kontroversi itu.

Tak sekadar tak mendukung, sekte Yahudi ini bahkan menentang dan ingin membubarkan negara Israel.

Sekte ini bernama Neturei Karta yang dalam bahasa Aramaik berarti “Para Penjaga Kota”.

Sekte ini merupakan komunitas religius Yahudi Haredi yang didirikan di Yerusalem, yang waktu itu masih bernama Mandat Palestina, pada 1938.

Haredi adalah salah satu bagian dari agama Yahudi Ortodoks yang dicirikan dengan menolak segala jenis budaya sekular-modern.

Dengan karakterisitik ini Neturei Karta menentang Zionisme dan bahkan menyerukan pembubaran Israel.

Sebab, para anggota Neturei Karta percaya umat Yahudi tak diizinkan memiliki sebuah negara hingga datangnya Sang Juru Selamat alias Mesias.

Sejauh ini tidak diketahui jelas jumlah anggota Neturei Karta, tetapi Jewish Virtual Library memperkirakan organisasi ini memiliki sekitar 5.000-an anggota di Israel, New York, dan London.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular