Namun hingga pesta Reino Barack dan Syahrini berlangsung, Luna Maya nyatanya tidak membalas pesan dari Aisyahrani.
Saat tengah diwawancarai pewarta, Aisyahrani pun kembali mengecek ponselnya seolah ingin melihat apakah sudah ada balasan dari Luna Maya tau tidak.
"( Luna Maya konfirmasi hadir ?) Sepertinya enggak ada balasan," jawab Aisyahrani.
Tak Hadir, Ayu Dewi Pilih Hadiahkan Ini untuk Syahrini dan Reino Barack
Meski begitu satu di antara geng Menteri Ceria, Ayu Dewi terlihat mengirimkan sebuah benda saat acara Dinner Silaturahmi Syahrini dan Reino Barack berlangsung.
Ayu Dewi mengaku tak bisa menghadiri acara Syahrini dan Reino Barack lantaran menemani sang suami menyaksikan konser Ed Sheeran di hari yang sama.
Benda tersebut dikirimkan Ayu Dewi untuk Syahrini dan Reino Barack seraya memberikan doa.
Ayu Dewi dan sang suami, Regi Datau mengirimkan sebuah karangan bunga untuk Syahrini dan Reino Barack.
Hal tersebut dilansir TribunJakarta.com dari akun Instagram @syahreino.27.02, Selasa (7/5/2019).
Seseorang mengirimkan penampakan karangan bunga yang diberikan oleh Ayu Dewi dan sang suami, Regi Datau.
"Respect sama bu @mrsayudewi ga bisa hadir tp ttp kirim bunga.. bijak."
Foto tersebut lantas menjadi perbincangan publik tanah air.