Belakangan diketahui, Luna Maya ternyata tengah menikmati liburan di Las Vegas.
Hal ini diketahui dari unggahan akun Instagram penyanyi Millane Fernandez, @millanefernandez (03/4/2019).
Yang menarik perhatian dalam unggahan tersebut nampak Luna Maya tengah dirangkul oleh seorang cowok bule berkemeja merah.
Dalam foto unggahan tersebut juga terlihat Millane Fernandez dan rapper asal Amerika, Lil Jon.
Diketahui pria yang merangkul Luna Maya bernama Jasmin Medar.
Jasmin Medar juga mengunggah foto yang sama di akun Instagram pribadinya.
Baca Juga : Super Kreatif! Video Pernikahan Ini Terinspirasi dari Adegan demi Adegan Trailer 'Avengers: Endgame'