Suar.ID – Postingan seorang fotografer bernama Blontank Poer di akun Faecbook-nya pada Selasa (30/4/2019) mendadak viral.
Pantauan Suar.ID hingga Rabu (1/5/2019) pagi, postingan tersebut bahkan telah dibagikan lebih dari 2.800 kali.
Pasalnya, postingan Blontank Poer bukanlah postingan biasa melainkan jejak digital kebersamaan antara Gus Dur dan Presiden Joko Widodo.
Kebersamaan mereka terekam dalam kumpulan foto yang diambil tahun 2006 lalu.
Baca Juga : Ramalan Zodiak Hari Ini: Rabu 1 Mei 2019, Sagitarius Dapat Kunjungan dari Seseorang!
Baca Juga : 3 Pulau yang Disebut Jokowi Sebagai Lokasi Ibu Kota Baru Indonesia
Melalui postingannya, Blontank Poer menuliskan bahwa ia tak sengaja menemukan CD berisi koleksi foto-foto lama dua Presiden RI itu saat bersih-bersih.
Sebanyak empat foto diunggah oleh Blontank Poer memperlihatkan Jokowi duduk disamping Gus Dur.
Blontank Poer pun menyoroti bagaimana bahasa tubuh Jokowi ketika duduk bersebelahan dengan Presiden RI ke-4 itu.
Dalam satu foto, terlihat Jokowi tengah mencium tangan Gus Dur.
Jokowi mencium tangan Gus Dur.
Blontank Poer menuliskan, bahwa adegan tersebut memperlihatkan bagaimana jejak kesantrian seorang Jokowi.