Pernyataan tersebut disampaikan Wirang dalam sebuah video di chanel Youtube Oma Chanel yang diunggah Oktober 2018 lalu.
Dalam tanya-jawab dengan pembawa acara, Wirang diminta memberikan paenglihatannya tentang Indonesia.
"Bisa tidak memprediksi tentang Indonesia, tentang presiden?" tanya perempuan pembawa acara tersebut.
Wirang mengaku pernah membuat prediksi pemilihan presiden beberapa tahun sebelumnya.
Menurut Wirang, Joko Widodo akan menjadi presiden selama dua periode.
"Saya pernah buat di Youtube saya tahun 2017, tentang Indonesia. Kalau penerawangan saya kemarin yang pernah saya nyatakan adalah Bapak Jokowi masih tetap 2 periode," ujar Wirang yang sebelumnya menanyakan apakah tidak apa-apa mengungkapkan hal itu.
Baca Juga : Unggah Foto Agggota TNI dan POLRI Tidur di Lantai Jaga Kotak Suara, Yusuf Mansur: Allah yang Bayar Lelahnya
"Pernyataan ini pernah saya buat sebelum Bapak Jokowi mencalonkan diri di Pilpres 2019," papar Wirang Birawa.
Sementara itu, meski belum final, menurut hasil data Real Count KPU hingga Sabtu (20/4/2019) pukul 09.00 WIB, pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih unggul dari Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Data telah masuk sebanyak 27.742 TPS dari 813.350 TPS atau sekitar 4.6%.
Real Count KPU hasil Pilpres 2019