SUAR.ID -Aneka jenis makanan berlapis emas sepertinya sudah menjadi tren tersendiri.
Sebut saja es krim berlapis emas, pizza berlapis emas, coklat berlapis emas, dan makanan lain berlapis emang yang tentu dijual dengan harga fantastis.
Tentu makanan-makanan tersebut hanya dengan membayangkannya saja sudah terlihat mewah.
Baca Juga : Pesan Gaun Pengantin Rp 7 Juta, Begitu Barang Sampai, Calon Pengantin Wanita Ini Langsung 'Panas Dingin'
Lalu bagaimana jika mie instan bertabur emas?
Ya, mie instan seperti sudah menjadi makanan yang merakyat di beberapa negara.
Dikutip dari soranews24.com ebuah perusahaan asal Jepang baru-baru ini menambahkan topping spesial pada produk mie instan mereka.
Produk mie yakisoba instan, Peyoung, dalam rangka menyambut era baru negeri Jepang, bergabung dengan perusahan-perusahaan lain dan merilis produk spesialnya sendiri.
Hal ini dalam rangka menyambut berakhirnya Periode Heisei dan dimulainya periode baru di negeri Sakura tersebut, yaitu Peirode Reiwa.
Bahkan kemasan mie instan ini dibuat spesial dengan warna emas yang mengkilap.
Untuk mie dan bumbu di dalamnya masih seperti produk biasa, hanya saja ada tambahan kemasan plastik kecil transparan berisi serbuk emas sungguhan.