Follow Us

Kisah Miris Seleb Instagram Terlilit Utang Hingga Ratusan Juta Rupiah demi Terlihat Kaya di Media Sosial

Aulia Dian Permata - Senin, 25 Maret 2019 | 19:33
selebgram yang terjerat utang demi tampil kaya di media sosial
Instagram @lisettecalv

selebgram yang terjerat utang demi tampil kaya di media sosial

Suar.ID - Di zaman serba modern seperti saat ini, media sosial seolah sudah lazim digunakan sebagai ladang mencari rezeki.

Salah satu profesi yang banyak didambakan oleh para anak-anak muda adalah selebgram (selebriti Instagram) atau influencer di media sosial.

Namun, hal itu ternyata tak semudah yang dibayangkan.

Untuk bisa menjadi seorang sosok yang terkenal dan memiliki banyak pengikut di media sosial, tak jarang orang-orang ini butuh modal dana yang cukup besar.

Baca Juga : Ahmad Dhani Diinfus di Penjara, Diduga Kena Diabetes, Maia Estianty Mengatakan Sesuatu...

Seorang selebgram asal Miami, Lisette Calveiro sempat terlilit utang sebesar 10.000 dolar AS atau setara dengan Rp141 juta demi tampil kaya di Instagram.

Dikutip dari New York Post, Senin (25/3/2019), semua ini bermula saat Calveiro pindah dari Miami ke New York pada 2013 silam.

Kehidupan New York yang glamor dan gemerlap membuat Calveiro terbuai.

Selama di New York, ia menjalani kehidupan mewah, nongkrong di restoran mahal sampai terus berbelanja baju secara online.

Semua gaya hidup mewah yang ia jalani selalu diunggahnya dalam akun Instagram @Lisettecalv.

Baca Juga : Bisa Diterima di Dua Universitas Bergengsi Dunia, Seperti Ini Perjuangan Maudy Ayunda

"Saya ingin menunjukkan kisah saya tentang anak milenial yang tinggal di New York," kata Calveiro.

Untuk mendapatkan penampilan mewah seperti citra yang ia harapkan, Calveiro tak ragu untuk membeli banyak barang.

Di balik kehidupan glamornya di Instagram, pria ini mati-matian berjuang mengumpulkan uang demi gaya hidupnya.

Calveiro tak mampu lagi menabung dan hanya mengandalkan pekerjaan paruh waktunya.

Baca Juga : Mbah Mijan Ramal Hubungan Gisella Anastasia dan Wijin: 'Belum Ada Potensi ke Jenjang Pernikahan'

Instagram @lisettecalv

Akibatnya, ia terjerat utang puluhan ribu dollar AS.

Saat selebgram lain memamerkan tren busana terkini dan liburan keliling dunia, Calveiro harus menguras tabungan demi bisa mengikutinya.

"Aku hidup dalam kebohongan," kata Calveiro.

Ia harus pulang ke Miami dan tinggal bersama orangtuanya sembari bekerja penuh demi membayar utang-utangnya.

Saat itu, Calveiro masih saja terjerat dalam gaya hidup hedon yang sebenarnya tak mampu lagi ia ikuti.

Calveiro bisa belanja jutaan rupiah tiap bulan agar dia tak pernah terlihat memakai pakaian yang sama dua kali.

Setiap bulan, Calveiro memaksakan diri belanja barang-barang karya desainer terkenal seperti Louis Vouitton dan Kate Spade agar bisa pamer di Instagram.

Salah satu pengeluaran terbesarnya adalah tiket pulang pergi ke Austin, Texas untuk menonton konser Sia pada November 2016 sebesar Rp9,9 juta.

Calveiro akhirnya menyadari keadaan ini tidak sehat bagi kehidupannya dan ia memilih untuk mengisolasi diri.

Ia menahan diri untuk tidak berbelanja dan tidak makan makanan yang mahal.

Ia mulai memasak untuk dirinya sendiri demi menghemat pengeluaran.

Dalam 14 bulan, Calveiro mampu membayar lunas utang-utangnya dan mulai menata hidupnya dari awal lagi tanpa peduli dengan citra dirinya di Instagram.

Baca Juga : Fakta Sesungguhnya di Balik Wajah Wanita 'Selingkuh' yang Dipajang di Baliho Semarang

Editor : Aulia Dian Permata

Baca Lainnya

Latest