Follow Us

Jokowi Nekat Datang ke Sibolga Meski Sempat Dilarang Kapolri, Iwan Fals: Bukan Soal Berani, Ini Soal Keselamatan!

Adrie P. Saputra - Selasa, 19 Maret 2019 | 18:05
Jokowi dan Iwan Fals
Google

Jokowi dan Iwan Fals

Suar.ID - Musisi Iwan Fals tampak menyoroti artikel berita soal Presiden Jokowi yang memutuskan untuk pergi ke Sibolga, Senin (18/3/2019).

Iwan Fals menyoroti soal statemen Jokowi soal kunjungannya tersebut, yang sempat dilarang oleh Kapolri, Jenderal Tito Karnavian.

Menurut Jokowi, jangankan ke Sibolga, ke Afghanistan saja dirinya berani.

Namun menurut Iwan Fals, hal ini bukan soal berani atau tidaknya, melainkan soal keselamatannya sebagai kepala negara.

Baca Juga : Merasa Dizalimi Oleh Pemerintah, Habib Bahar bin Smith Ancam Jokowi: 'Tunggu Saya Keluar! Rasakan Pedasnya Lidah Saya'

Keberanian Jokowi yang datang ke lokasi bom bunuh diri di Jalan Cendrawasih Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga, Sumatera Utara itu memang mendapat sorotan dari publik.

Tak hanya itu, kunjungannya juga mendapat pujian dan acungan jempol dari masyarakat Sibolga-Tapanuli Tengah.

Bukan itu saja, warga juga mengaku bangga dan salut atas keberanian Jokowi.

"Luar biasa Pak Presiden kita ini. Dia benar-benar datang dan berani terjun langsung ke lokasi bom. Padahal, kita tidak tahu apakah lokasi itu sudah benar-benar bersih dari bom atau belum," kata Mahmud Hasibuan (37), sewaktu bincang-bincang dengan ANTARA di Pandan, Senin (18/3/2019).

Baca Juga : Jelang Kedatangan Jokowi, Ledakan Diduga Bom Rakitan Kagetkan Warga Sibolga, Sumatera Utara

Jokowi pun tak menampik jika kedatangannya ke Sibolga sempat dilarang oleh Kapolri.

Source : Tribun Bogor

Editor : Adrie P. Saputra

Baca Lainnya

Latest